by

Atap Rumah Dicat Warna Putih Dapat Membantu Memantulkan Panas Sinar Matahari, Rumah Jadi Lebih Adem

TASIKMALAYA, LANGSUNG VIRAL DOT COM – Saya melihat untuk sampai saat ini, atap rumah penduduk masih sedikit yang di cat dengan warna Putih. Misalnya untuk genteng, masih banyak yang berwarna merah genteng. Sedangkan untuk Dak Rumah Beton, mereka kebanyakan memilih warna Abu-abu dari Cat No Drop.

Tetapi, tahukah Anda, bahwa ternyata Rumah-rumah Belanda jaman dulu, mereka memakai Cat Warna Putih. Alasannya adalah dengan cat putih maka panas terik matahari akan dipantulkan oleh dinding yang ber cat putih, sehingga dalam rumah akan terasa lebih adem dan sejuk.

Nah, setelah mengetahui informasi diatas, maka saya berencana untuk atap rumah saya akan di cat warna Putih dengan menggunakan Cat Do Drop.

Juga untuk Atap Asbes bagian atas yaitu bagian yang langsung menerima terik sinar matahari, atap di Saung Pemancingan Salira (Mancing Botram Ngaliwet Warkop dan Kolam Bermain Anak) akan saya cat warna Putih No Drop saja untuk Atap Saung-saung nya (atap asbes) dengan harapan semoga hal itu bisa meminimalisir panas sinar matahari agar menjadi memantul, tidak menyerap panasnya ke bawah asbes.

Informasi ini sekaligus menjadi info penting dan tips trik bagi teman-teman yang mendambakan ruangan rumahnya menjadi lebih Adem Sejuk Nyaman Tanpa AC, silahkan gunakan Cat Tembok dan Cat Genting Warna Putih saja. (Pipih Pirmansyah – 13 Januari 2021)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *