by

Cara Mudah Setting Routerboard Mikrotik Agar Voucher WiFi Hotspot Hanya Aktif pada Jam 08.00 Pagi sampai Jam 04.00 Sore

Langsung Viral dot com – Tips Trik Ini akan sangat bermanfaat, misalnya untuk Om yang memang punya Usaha Tempat Wisata, dimana Buka nya dari Jam 8 Pagi dan ditutup pada jam 4 Sore.

Jadi si voucher WiFi Gratis yang ada di Tempat Wisata om hanya akan aktif dan bisa digunakan oleh pengunjung hanya pada rentang Jam 8 pagi sampai jam 4 sore. Di luar jam itu maka si voucher tidak akan bisa digunakan.

Disini kita tidak akan mengganggu gugat settingan voucher nya, tapi yang akan di setting itu adalah si Routerboard Mikrotik. Jadi nanti si Routerboard Mikrotik lah yang akan di setting sehingga Routerboard Mikrotik tersebut hanya Aktif (Enable) mulai Jam 8 pagi sampai jam 4 sore. Jadi, ketika waktu masuk ke Jam 4.01 sore hari, maka kondisi Routerboard Mikrotik menjadi Disable. Baru nanti akan mulai aktif lagi besok hari nya pada Jam 08.00 pagi.

Catatan : bridge1 adalah ether-ether di mikrotik yang menyambung ke perangkat AP Hotspot kita. Kebetulan di Langsung Viral com ether3, ether4 dan ether5 mikrotik digabung jadi satu menjadi “bridge1”, maka yang akan diatur itu adalah menjadi bridge1 tersebut.

Agar tidak panjang lebar, kita masuk ke Step by Step Cara Setting nya di Mikrotik :

1. Buka Winbox

2. Masuk ke Menu System – Scheduler

3. Buatlah Data Scheduler dengan nama “wifi off” dengan ketentuan seperti berikut ini : (dalam contoh ini kita membuat nya tanggal 13 September 2019)

– Name : wifi off
– Start Date : Sep/13/2019
– Start time : 16:00:00
– Interval : 1d 00:00:00
– On event : /interface disable bridge1

Lihat tampilan gambar berikut :

4. Selanjutnya buat Juga Scheduler dengan nama “wifi on” dengan ketentuan seperti berikut ini. Perhatikan tanggalnya beda om. Kalau waktu menonaktifkan Wifi tanggal 13, maka waktu mengaktifkan lagi sudah masuk ke tanggal 14 khan karena sudah beda tanggal sudah masuk hari berikut nya (itu yang harus di fahami)

– Name : wifi on
– Start Date : Sep/14/2019
– Start time : 08:00:00
– Interval : 1d 00:00:00
– On event : /interface enable bridge1

Lihat tampilan gambar berikut :

Sudah beres. Maka akan menghasilkan dua buah Scheduler seperti berikut ini :

Catatan :

– Jika misalnya ketika membuat Scheduler diatas adalah dilakukan pada jam 12.00 siang (misalnya) dimana di jam tersebut posisi mikrotik kita sedang ON, maka om tinggal tunggu saja pada jam 16.00 nanti sore nya, jika berhasil maka si mikrotik akan ter disable sendiri dan seluruh voucher wifi menjadi tidak bisa digunakan.

– Jika suatu saat mikrotik kita mati (misalnya karena mati listrik PLN dan kebetulan kita tidak punya alat backup listrik sehingga mikrotik kita ikut mati, misalnya mati listrik nya pada jam 6 pagi, dan kemudian si Listrik masih mati juga ketika masuk jam 8 pagi, kemudian si listrik baru nyala pada jam 9 pagi misalnya, maka mikrotik kita akan error, artinya pada jam 9 pagi tersebut si mikrotik masih dalam kondisi ter disable artinya voucher-voucher dalam kondisi tidak bisa digunakan, maka kita harus meng aktifkan secara manual si bridge1 di mikrotik kita. Caranya lihat gambar berikut :

Semoga ada manfaatnya. Salam dari kami Tim Langsung Viral com (LV – PP)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *